Okin Nyanyikan Lagu Yang Terinspirasi Dari Mantan Istrinya Rachel Venya Disalah Satu Acara Musik

- Jumat, 25 November 2022 | 13:42 WIB

Edisi.co.id - Niko Al Hakim yang membentuk duo Okay baru-baru ini merilis lagu berjudul Tetep Satu. Pria yang akrab disapa Okin ini mengaku lagu tersebut terinspirasi dari mantan istrinya Rachel Vennya.

" lagu ini terinspirasi dari mantan saya, teman-teman. Tapi lagu buat mantan itu biasanya galau, tapi lagu ini enggak," kata Okin saat manggung, dikutip dari akun Instagram @lambegosiip, Kamis 24 November 2022.

Baca Juga: Gaya Pacaran Rizky Febian Dan Mahalini Kembali Menjadi Sororan Ketika Mereka Pelukan Mesra Diatas Panggung

Usai pengakuan Okin terdengar, mereka yang hadir terutama para wanita berteriak histeris. Okin kemudian mengingatkan untuk tidak bermusuhan dengan mantan pacar.

Ayah dua anak ini menyarankan untuk menjaga hubungan baik dengan mantan karena masa depan tidak ada yang tahu, siapa pun bisa balikan dengan mantan.

" lagu ini berpesan kalau kalian sudah bercerai, enggak boleh musuhan sama mantan ya. Karena mantan itu harus di-maintain siapa tahu balikan, iya kan?" tuturnya.

Mendengar penjelasan Okin, penonton kembali berteriak kencang. Mereka sepertinya setuju dengan kata-kata Okin.

" Karena sampai kapan pun kita tetap satu bersatu dalam bentuk yang baru," kata Okin.

Beragam komentar pun dilontarkan netizen setelah video Okin viral dan diunggah akun-akun gosip di antaranya @lambegosiip.

Editor: Rohmat Rospari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X