Edisi.co.id - Ajang survival Boys Planet telah ditayangkan pada Kamis, 23 Maret 2023 pukul 20.50 KST di kanal YouTube Mnet K-Pop.
Acara ini menampilkan 51 peserta yang akan memperebutkan posisi Top 28 setelah eliminasi kedua.
Episode 6 dan 7 sebelumnya telah mengumumkan misi kedua yaitu 'Dual Position Battle' yang memperlihatkan empat lagu untuk 3 kategori ‘vokal dan dance’, ‘rap dan dance’, dan ‘vokal dan rap’.
Masing-masing peserta harus memilih dua posisi sekaligus untuk membentuk beberapa group. Untuk grup lagu vokal dan tarian terdiri dari lagu Tomboy - (G)I-DLE, Limousin - BE'o, Man In Love - INFINITE, dan Not Spring, Love, or Cherry Blossoms - HIGH4 ft. IU.
untuk grup rap dan dance terdiri dari lagu ZOOM - JESSI, Rush Hour - Crush Ft. J-Hope, Law - BIBI & Yoon Mirae, dan Gang - Rain.
Dan untuk grup vokal dan tarian terdiri dari lagu Butterfly - BTS, Home - SEVENTEEN, Love Killa - MONSTA X, dan Feel Special - TWICE.
Baca Juga: Ramadhan Bersama Anak-anak Binaan Terdampak Gempa Cianjur
Pada episode 6 terjadi perubahan peringkat drastis di posisi Top 9.
Nama Lee Hoe taek dan Jay tidak lagi ada di jajaran Top 9, sedangkan Kim Tae Rae dan Park Gun Wook masuk dalam jajaran Top 9.
Top 9 peserta dari program survival ini akan debut sebagai grup K-Pop generasi ke-5.
Boys Planet awalnya menampilkan 98 peserta dari berbagai idol asli dari Korea Selatan maupun global.
Hingga eliminasi babak kedua ini, hanya 28 peserta bertahan yang masih harus berjuang agar tidak tersingkir untuk masuk ke Top 9.
Nama Sung Han bin kembali menduduki posisi pertama dalam babak eliminasi keduanya bersama dengan 27 peserta lain yang tersisa.
Pihak Mnet telah mengkonfirmasi kedatangan Key SHINee sebagai Star Master kelima di Boys Planet.
Artikel Terkait
BlackPink Menjadi Grup Kpop Wanita Pertama Yang Melampaui 2M Penayangan di YouTube
Beberapa Idol KPOP Yang Menerima Kritikan Netizen HongKong Setelah Ucapan 'Lunar New Year'
7 Idol Kpop Dengan "Boba Eyes" yang Sangat Menggemaskan
5 Koreografi KPOP Yang Sangat Sinkron dan Sangat Mengagumkan
Jadi Artis Kpop Pertama, Twice Berhasil Menang di 'Billboard Women In Music'
Belum Resmi Debut Solois, Album Solo Jisoo Blackpink Tembus 100 ribu Pra Penjualan Catatkan Rekor Baru di KPop
Curi Perhatian Penggemar, Lagu Kpop NMIXX "Love Me Like This" Trending di YouTube, Berikut Liriknya