Edisi.co.id - Chaeyoung Fromis9 telah melakukan live pada Selasa, 17 Januari dan rupanya mengundang kekhawatiran penggemar.
Rupanya ketika live sedang berlangsung terdapat komentar jahat dari seseorang yaitu ancaman kematian pada rekan sesama grup yakni Baek Jiheon.
Pada awalnya live yang dilakukan Lee Chaeyoung tampak tidak ada masalah dimana Idol kelahiran 2000 itu berkomunikasi baik dengan penggemar.
Namun suasan tiba-tiba saja berubah sebab salah seorang pengguna aplikasi membagikan komentar buruk pada Chaeyoung dan Jiheon.
Komentar tersebut itu ditujukan pada Lee Chaeyoung dan Baek Jiheon yang berisikan ancaman kematian dan pelecahan seksual.
Bahkan orangtua mereka juga jadi target ujaran kebencian tersebut.

Baca Juga: Miyeon (G)I-DLE Disebut Aneh Saat Menggunakan Masker
"Bahkan setelah fromis_9 bubar dan kamu menjadi non-selebriti, aku akan menemukanmu dan terus mengganggumu. Jangan berpikir untuk melarikan diri. Aku akan membunuhmu." Bunyi komentar kejam tersebut.
Lee Chaeyoung pun berupaya yang terbaik untuk mengabaikan antis, pada akhirnya ia menangis.
Ia sempat menghindari kamera sebentar sebelum mengakhiri live nya tersebut.
Para netizen dari kalangan non-fans pun bertanya-tanya bisakah pengirim pesan jahat ditindak hingga apa langkah Weverse untuk mencegah kejadian serupa.
"Ini melampaui komentar jahat. Mereka tampak tidak sehat secara mental," ujar salah satu netizen.
"Kudengar mereka mendaftar ke aplikasi menggunakan akun Google mereka, jadi mereka bahkan tidak bisa dituntut," kata netizen lainnya.
"Gila, ini bukan level hater biasa... Bahkan jika agensi memutuskan untuk mengambil tindakan hukum, itu akan memakan waktu. Weverse harus menjadi yang pertama menerapkan beberapa peraturan. Aku benar-benar ingin tahu apa yang ada di pikiran mereka," lanjut netizen lainnya.
Artikel Terkait
NewJeans Tuai Pujian Saat Tampil Live di 'Inkigayo'
Jimin BTS Jadi Brand Ambassador Global Dior Baru
Keren Abis Kun WayV Lakukan Skydive Sambil Promosi Album 'Phantom'
Miyeon (G)I-DLE Disebut Aneh Saat Menggunakan Masker
Taeyang BIGBANG Ungkap Alasan Pindah Agensi Dari YG Entertainment ke The Black Label