Edisi.co.id - Pasangan ganda putri Indonesia, Ririn Amelia/Virni Putri, berhasil melaju ke babak final Indonesia International Series 2022 setelah mengalahkan wakil Taiwan.
Tampil di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Ririn Amelia/Virni Putri berhadapan dengan wakil Taiwan, Sung Yu-hsuan/Wang Szu-min pada semifinal.
Bertanding cukup ketat selama satu jam lima menit, akhirnya Ririn Amelia/Virni Putri berhasil memenangkan pertandingan rubber game dengan skor akhir 21-13, 16-21, 21-14.
Hasil tersebut mengantarkan Ririn/Virni memastikan Indonesia mendapatkan gelar dari sektor ganda putri. Ririn/Virni bersyukur bisa memenangkan pertandingan kali ini dan memastikan tampil di final partai.
Baca Juga: Wawancara Ahsan/Hendra - Lepas Asian Games untuk yang Muda, tetapi Olimpiade Lain Cerita.
Meski sejak awal tidak memasang target tinggi, namun kini mereka ingin mendapatkan gelar juara tersebut. Apalagi bertanding di kandang sendiri tentunya akan sangat membanggakan jika berhasil digelar di turnamen kali ini.
Artikel Terkait
Sudah Pacaran Atau Hanya Sekedar Teman ? Nathalie Holscher Mengaku Bahagia Saat Bersama Frans Faisal
APRC Indonesia di Danau Toba, terperosok keluar lintasan.
Wawancara Ahsan/Hendra - Lepas Asian Games untuk yang Muda, tetapi Olimpiade Lain Cerita.