Arsenal Ingin Datangkan Joao Felix dari Atletico Madrid?

- Jumat, 30 Desember 2022 | 19:19 WIB

Edisi.co.id - Klub besar Primer League Arsenal, dikabarkan ingin menghadirkan Joao Felix penyerang Atletico Madrid pada bursa transfer Januari 2023 nanti.

Kabar tersebut diungkapkan jurnalis The Athletic David Ornstein.

Seperti diketahui Arsenal saat ini tengah mencari pengganti Gabriel Yesus yang tengah mengalami cedera.

Baca Juga: Wayne Rooney Sebut 2 Pemain Lebih Hebat dari Ronaldo dan Messi Saat ini

Mereka memilih pemain sayap Shakhtar Donetsk Mykhaylo Mudryk sebagai target utama mereka.

Akan tetapi tawaran mereka untuk memboyong sang pemain baru saja ditolak oleh klub Ukraina tersebut.

Kemudian Arsenal pun juga ingin mendatangkan Felix, pemain Atletico Madrid tersebut sedang mengalami kesulitan dan ingin meninggalkan klub.

Felix ingin dilepas oleh Atletico Madrid pada bulan Januari 2023 mendatang namun klub Spanyol itu menginginkan biaya pinjaman yang cukup besar.

"Arsenal sangat ingin merekrutnya, tetapi jumlahnya harus turun agar itu terjadi," lanjutnya.

"Dan saya pikir mungkin mereka akan melakukannya. Itu hanya akan menjadi pinjaman enam bulan dan itu akan sangat mahal. Tapi dia pemain berkualitas tinggi."

Editor: Rohmat Rospari

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X